Halal Bil Halal Dinas Kesehatan Kabupaten OKU
Mengawali aktivitas kerja karyawan Dinas Kesehatan Kabupaten Ogan Komering Ulu pasca cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1443 H, hari Senin (09/05/2022) di halaman Kantor Dinas Kesehatan dilakukan Apel bersama sekaligus halal bil halal, dengan saling mamaafkan atas segala kesalahan dan kekhilafan selama berkerja dan berkumpul bersama satu tahun ini.
Dalam sambutannya, PLT Kepala Dinas Kesehatan mengingatkan agar setelah menjalani cuti bersama ini, semua karyawan baik ASN maupun non ASN dapat menjadi lebih bersemangat dalam bekerja untuk mencapai kinerja organisasi yang lebih baik di masa yang akan datang
Dalam kesempatan ini Dinas Kesehatan Kabupaten OKU juga menerima kunjungan PLH Bupati Ogan Komering Ulu, H. Teddy Meilwansyah, S.STP, M.M, M.Pd dan rombongan yang berkenan meninjau seluruh ruangan dan menyapa karyawan yang ada di ruangan.